Harris, Taufiq (2020) PERENCANAAN DAN PENERAPAN PENDIDIKAN KARAKTER SEBAGAI UPAYA PEMBENTUKKAN MANUSIA SEUTUHNYA DI SD YIMI FULL DAY SCHOOL GRESIK. TURNITIN.
Text (PLAGIASI)
3. PERENCANAAN DAN PENERAPAN PENDIDIKAN KARAKTER SEBAGAI UPAYA PEMBENTUKKAN MANUSIA SEUTUHNYA DI SD YIMI FULL DAY SCHOOL GRESIK.pdf Download (4MB) |
Abstract
Perencanaan dan pengimplementasikan pendidikan karakter mampu mengembangkan dan meningkatkan kualitas peserta didik serta dapat menggunakan pengetahuannya secara mandiri dan menginternalisasikan nilai-nilai karakter kedalam perilaku sehari-hari Rumusan Masalah pada penelitian ini (1) Bagaimana Perencanaan Pendidikan Karakter di SD YIMI FULL DAY SCHOOL Gresik? (2) Bagaimana Penerapan Pendidikan Karakter Sebagai upaya Pembentukan Manusia Seutuhnya di SD YIMI FULL DAY SCHOOL Gresik?. Jenis penelitian deskriptif dengan strategi studi kasus, teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah wawancara terbuka dan terstruktur dilengkapi dengan observasi partisipasi pasif serta Dokumentasi. Jenis analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis model Miles dan Huberman. Kegiatan analisis data tersebut, yaitu: data reduction; data display; conclusion drawing/verification. uji keabsahan data antara lain; uji credibility (validitas internal), tranferability (validitas eksternal), dependability (realibilitas) dan confirmability (obyektifitas) Pengelolaan pendidikan karakter di SD YIMI Gresik ada beberapa tahapan persiapan dalam pengelolaan pendidikan karakter yaitu sosialisasi pendidikan karakter dan Penyusunan Kurikulum yang dilakukan satuan pendidikan. Pelaksanaan pendidikan karakter di SD YIMI Gresik dilaksanakan dengan metode pengajaran terpadu (integrated learning) dengan mengintegrasikan segala aspek yang akan menunjang pencapaian tujuan dan memberikan berbagai kemampuan dasar yang lengkap dan menyeluruh kepada siswa Perencanaan pendidikan karakter SD YIMI Gresik yaitu berkaitan dengan perencanaan sekolah dalam pengelolaan pendidikan karakter, perencanaan program pendidikan karakter,serta perencanaan kurikulum pendidikan karakter. Demikian nilai-nilai karakter yang ditekankan dan menjadi perhatian paling utama bagi SD YIMI Gresik yaitu religius, disiplin, tanggung jawab dan kejujuran. Sedangkan penerapan pendidikan karakter pada peserta didik melalui pengintegrasikan pada mata pelajaran terutama pengelolaan nilai religius, disiplin, dan tanggung jawab, serta melalui program kegiatan PAS (Panduan Anak Sholeh), sholat berjama’ah sholat dhuha, dhuhur dan Ashar, Murrotal pembinaan baca Qur’an dan akhlaq setiap pagi, Spiritual Quotieon Muhasabah, istighotsah. Program kegiatan tersebut merupakan sebagai upaya pembentukan manusia seutuhnya di SD YIMI Gresik.
Item Type: | Other |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendidikan karakter, Pembentukan Manusia seutuhnya |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Administrasi Pendidikan |
Depositing User: | Taufiq Harris |
Date Deposited: | 05 Mar 2024 01:54 |
Last Modified: | 05 Mar 2024 01:54 |
URI: | http://elibs.unigres.ac.id/id/eprint/2388 |
Actions (login required)
View Item |